Wow, Kembang Kol Putih Bisa Jadi Pengganti Nasi

Sabtu, 10 September 2016 - 18:08 WIB
Wow, Kembang Kol Putih...
Wow, Kembang Kol Putih Bisa Jadi Pengganti Nasi
A A A
JAKARTA - Kembang kol putih yang dicincang mungkin memiliki tekstur dan rasa yang hampir sama dengan nasi. Jika Anda mengganti mengganti nasi dan kentang dengan kembang kol putih, ini akan sangat bermanfaat untuk mengurangi asupan karbohidrat yang berlebih.

Salah satu perusahaan penyedia sayuran beku, Green Giant berharap tren nasi kembang kol yang telah menyebabkan beberapa toko Trader Joe mengembangkan penjualan di beberapa daerah ini cukup mampu membuat penjualan semakin bertambah.

Green Giant berencana untuk mulai menjual Riced Cauliflower dan Mashed Cauliflower beku yang keduanya terbuat dari kembang kol pada akhir September ini. Riced Cauliflower hadir dengan ukuran butir yang lebih kecil dibandingkan produk mere sebelumnya, Cauliflower Crumble yang telah diproduksi selama sekitar satu tahun.

Meski memang baik untuk menjaga kesehatan masyarakat, namun apakah tren ini akan berlangsung lama? Dalam laporan tren makanan berdasarkan penelusuran antara 2014 hingga Februari tahun ini, Google menyantumkan nasi kembang kol ini sebagai ‘rising star’. Itu berarti mengalami pertumbuhan yang signifikan, namun mungkin tidak dapat bertahan lama.

Kini banyak orang tua yang mulai mencoba mengganti karbohidrat di piring anak-anak mereka dengan sayuran seperti mengganti pasta dengan zucchini parut. Hal ini membuat Wakil Presiden Pemasaran Green Giant Jordan Greenberg berpikir bahwa ini bukanlah aksi sepele dan ‘perubahan mendasar’ dalam cara orang melihat makanan mereka sedang berlangsung.

“Saya percaya sayuran akan bergerak dari sisi pinggir piring menjadi ke tengah,” ungkapnya seperti dikutip Foxnews.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1278 seconds (0.1#10.140)